Tuesday 8 April 2014

Lets Vote!

Selamat malam sob.. kali ini pengen cerita tentang pemilu. Sebelumnya mau ngucapin “Selamat menyambut pesta demokrasi”, semoga kita bukan pemuda pemudi apatis, yang sama sekali buta politik, yah meskipun ga suka politik, tapi setidaknya aktifkan lah diri kita dalam melihat isu-isu politik, pasang mata pasang telinga tentang apa yang terjadi pada bangsa kita,  dan pastinya teteeup sebagai pemuda yang bersuara, ikut menggunakan hak suara.
Aku sih sejujurnya juga bingung ama pemilu tahun ini, terlihat agak ruwet. Menjelang pemilu aku baru sadar, kalo aka nada 4 kertas surat suara, lalu kali ini milih nya BUKAN CONTRENG lagi. Tapi COBLOS, kalo 5 tahun lalu kan coblos. Kali ini ada 15 Partai yang berpartisipasi dalam pemilu, 12 Partai Nasional, 3 Partai Lokal Aceh. Nantinya sebelum masuk billik suara, kita dapat 4 kertas surat suara, untuk memilih wakil kita yang akan duduk di DPRD Kabupaten/Kota, DPRD PROVINSI, DPR RI dan DPD. Nah kita kudu milih tu, nama-nama yang banyak yang tertera di kertas suara.
Milihnya satu kertas satu nama. Maka sebaiknya kita harus kenali caleg kita, kalo tidak kenal dengan caleg nya, pilih saja partai nya. Yang penting TETAP MEMILIH !
Hehe..
Mungkin aku terlihat nyinyir ya, dari atas sampai bawah bilangnya wajib milih, wajib milih, ya memang harus seperti itu, karena yang aku liat anak muda sekarang cenderung membutakan dan cuek pada pesta demokrasi. Padahal kalo bukan kita yang muda, siapa lagi yang akan menggerakkan bangsa ini? Ya gak sih?
Hehehe..
Selain dari kecuekan pemuda dalam pesta demokrasi kali ini, ada satu hal eh dua hal lagi dink yang aku miriskan dari negeri ini. Sampe menjelang hari H pemilu seperti ini pun aku melihat, banyak warga yang tidak tau cara memilih yang benar, ada berapa pilihan,atau siapa yang akan dipilih. Mungkin kurang sosialisasi dari instansi terkait, karena aku pun sampe hari ini masih ragu akan milih siapa. Nyaris aku memutuskan pilihanku pada golput, tapi ternyata taka da caleg golput dalam pilihan, hehehe.. akhirnya aku memilih, pilih partai saja mungkin-tapi biar lah bilik suara yang menjadi jawaban nya nati-. Dan satu lagi yang menjadi kesedihanku pada pemilu kali ini, bertebarannya caleg membuat bertebaran nya “pembelian” suara rakyat. Para caleg rela membayar masyarakat demi mendapatkan suara. Sudah benar hilang esensi dan idealism untuk membela rakyat di kursi parlemen sana.
Ah, yasudahlah, pusing aku memikirkannya, aku hanya berharap keadaan negeri ini membaik.
Daripada akupun ikut ruwet sebaiknya aku tidur karena ini juga sudah larut. Hehehe..

Selamat memilih teman-teman. Semoga Allah memberikan kita wakil rakyat terbaik dan pemimpin terbaik untuk negeri ini.

0 comments:

Post a Comment